PENGAWALPERSADA.COM- Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Wadan Seskoal) Laksamana Pertama TNI TSNB. Hutabarat, M.MS., mewakili Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., D.E.S.D menerima kunjungan Senior Officer Exchange Programme (SOEP)Republic Of Singapore Navy (RSN) di Plaza Dharma Wiratama Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan, Selasa (16/10).
Dalam kunjungannya ke Seskoal, rombongan RSN dipimpin SOEP RSN Col Saw Shi Tat (Commander First Flotilla), didampingi SLTC Wong Ngian Tong, LTC Ng Kok Yeng Daniel, LTC Chang Wing Chris dan Maj Michael.
Adapun tujuan dari kunjungan Perwira Senior Angkatan Laut Singapura ke Seskoal adalah merupakan salah satu dari program “Navy To Navy Talk” untuk membangun kerjasama yang baik antara Angkatan Laut Indonesia dan Angkatan Laut Singapura. Serta diharapkan agar TNI AL dan RSN dapat mengambil nilai-nilai positif untuk memperkuat hubungan kedua Negara.
Usai rombongan diterima di Plaza Dharma Wiratama, dilanjutkan dengan foto bersama dan selanjutnya rombongan melaksanakan touring mengelilingi ksatrian Seskoal untuk melihat fasilitas-fasilitas pendidikan yang dimiliki oleh Seskoal. Seusai touring, rombongan menuju ke ruang VIP Gedung Samadikun untuk menerima paparan mengenai Seskoal, diskusi dan tanya jawab dan diakhiri dengan penyerahan cinderamata.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Seklem Seskoal Kolonel Laut (S) Hardiko, S.Sos., M.M., serta para Direktur Seskoal dan Wakil Kepala Pusat Pengkajian Maritim (Wakapusjianmar) Seskoal.@