Danpuspomal Melakukan Kunjungan ke Kakorbrimob Polri

PENGAWALPERSADA.COM-Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Danpuspomal) Laksamana Pertama TNI DR. Nazali Lempo, S.H., M.H., melaksanakan kunjungan ke Kakorbrimob Polri, Irjen Pol Drs. Rudy Sufahri, yang diwakilkan oleh Wakakorbrimob Polri Brigjen Pol Drs. Abdul Rahman Baso, S.H. di Mako Brimob Kelapa Dua, Senin 15 Oktober 2018.

Danpuspomal dalam kunjungannya didampingi oleh Dirbinlidpamfik Puspomal Kolonel Laut (PM) Budi Kuncoro dan Dirbingaktib Puspomal Kolonel Laut (PM) Firdaus Agus Cahyadie.

Kunjungan kehormatan ini merupakan program kerja Danpuspomal diawal jabatannya dan sebagai ajang silaturahmi kepada pejabat di institusi Polri serta mengoptimalkan sinergitas TNI-POLRI dlm menjaga keutuhan NKRI.@