PENGAWALPERSADA.COM-Dankorpaskhas Marsda TNI Eris Widodo Y., S.E., M.Tr (Han) dampingi Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M. meresmikan dimulainya pembangunan perumahan non dinas Dirgantara Parahyangan Regency yang beralokasi di Desa Pataruman, kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Acara diawali dengan Atraksi Prajurit Baret Jingga yang melaksanakan Fastrope dari helikopter di tempat yang akan dijadikan perumahan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti serta peletakan batu pertama oleh Kasau dan pejabat Mabesau termasuk Dankorpaskhas.
Perumahan tersebut merupakan kerjasama antara pengembang dengan Diswatpersau yang mengelola Tabungan Wajib Perorangan (TWP) yang merupakan salah satu pengelolaan dana tabungan wajib perumahan bagi Prajurit TNI AU.
Dalam sambutannya, Kasau menyampaikan bahwa program perumahan tersebut merupakan implementasi program kerja Kasau yakni ingin mewujudkan 1000 rumah non-dinas bagi anggota TNI AU yang belum mempunyai rumah pribadi. Melalui Program Tunjangan Wajib Perumahan tersebut Personel TNI AU memiliki keuntungan berupa tingkat bunga yang rendah.